Pertemuan tak terduga yang berakhir menjadi pasangan hidup, itulah yang dialami oleh pasangan Keisha Ramadhanti Tarigan dan Abimanyu Catur Rhamadika. Mereka dipertemukan oleh sahabat, sahabat dari Keisha yang merupakan teman sekantor Abimanyu. Bahkan saat awal-awal berpacaran, pasangan ini tidak pernah nge-date berdua saja, si sahabat juga ikutan. Keisha yang sudah mengenal Sejauh Mata Memandang sudah lama, sangat ingin mengenakan salah satu produk Sejauh di momen terpenting dalam hidupnya.
Sejauh (S): Sudah berapa lama kalian berpacaran? Ceritain dong…
Keisha (K): Sudah pacaran setahun 2 bulan dan sedang merencanakan pernikahan 😊
S: Kalian bertemu di mana? Boleh diceritakan detailnya?
K: Waktu itu kami ketemu di Bandung, kebetulan Abi itu adalah salah satu teman kerjanya sahabatku, dikenalin randomly, dan ternyata malah jadi pasangan 😁
S: Ceritakan first date kalian!
K: Sejujurnya kami nggak pernah punya first date berduaan, karena kami selalu ke mana-mana pergi sama sahabatku yang kenalin aku sama dia 😂 Jadi untuk first date berduaan banget sih nggak ada di awal-awal pacaran, ahahhaa…
S: Sejauh mana kamu mengenal pasangan kamu?
K: Sejauh mengenal sampai bisa merasakan sisi Abimanyu dari masih kecil 😀
S: Boleh share tips menjaga hubungan ala kamu?
K: Buatku tips menjaga hubungan adalah dengan saling percaya, saling support, dan yang paling penting saling sayang. Menurutku nggak ada kekuatan yang lebih besar daripada kekuatan cinta untuk pasangan, jadi ketika rasa cinta itu timbul terus, inshaAllah hubungannya akan terjaga, pastinya dengan bumbu-bumbu yang lain.
S: Couple item yang kalian punya apa aja, sih?
K: Kami nggak pernah punya couple item 😂 Kalau couple lain menghindari pakai baju sama, kadang Abimanyu minta aku buat pakai baju yang senada, dan jujur aku nggak ambil pusing, santai saja, hahaha…
S: Dari mana kalian tahu tentang Sejauh Mata Memandang?
K: Sudah tahu Sejauh Mata Memandang sejak zaman aku kuliah dan belum saling kenal dengan tunanganku.
S: Mengapa kalian memilih Sejauh Mata Memandang?
K: Dari aku tahu Sejauh Mata Memandang, aku memang langsung jatuh cinta, makanya memang kepengin pre-wedding-nya memakai Sejauh Mata Memandang.
S: Bagaimana pengalaman pertama kalian memakai Sejauh Mata Memandang?
K: Pengalamannya sangat happy pastinya, bahannya bagus, adem, enak, dan cocok dipadukan dengan dalaman apapun, di sini aku belinya outer.
S: Koleksi Sejauh Mata Memandang yang paling berkesan buat kamu yang mana?
K: Aku suka koleksi outer Tencel-nya, buat aku semua berkesan dan sangat nyaman saat dipakai.
S: Apa yang kalian tahu tentang responsible fashion?
K: Buatku responsible fashion itu untuk lebih memahami lagi apa yang kita butuhkan, sehingga setelah kita memahami yang kita butuhkan, kita pasti cenderung membeli sesuatu yang long lasting dan juga dari bahan yang bagus juga awet.